Kecantikan 15 Pantai di Bangka Belitung Ini Selalu Memanjakan Para Wisatawan

Menikmati liburan tropis memang paling nyaman dilakukan di daerah perairan. Dan pantai di Bangka Belitung adalah salah satu tempat eksotis di Indonesia yang layak untuk Anda kunjungi.

Bukan kepulauan biasa, Bangka Belitung menyimpan sederet pantai yang cocok buat disambangi ketika liburan. Soal pesona, jangan salah, pantai di daerah inig tak kalah bila disandingkan dengan pantai di Maldives. Berikut ini akan dibahas beberapa rekomendasinya buat Anda.

Pantai di Bangka Belitung

1. Pantai Lengkuas

Panorama alam pantai Lengkuas
By Superadventure.co.id

Lokasi pantai Lengkuas : Klik disini.

Di pantai Lengkuas, batuan granit tersebar dimana-mana, menjadikan pemandangan yang ada terasa kian alami seperti belum pernah tersentuh oleh peradaban sama sekali. Tetapi, menjelajah pantai ini hingga ke sudut-sudut tersembunyi akan membawa Anda pada sebuah bangunan mercusuar yang menjulang tinggi di ujung pantai.

Bangunan tersebut biasanya disusuri oleh pengunjung yang ingin melihat kecantikan pantai dari atas ketinggian. Tak lupa, mereka juga membawa kamera untuk memotret keindahan yang terlihat dari puncak.

2. Pantai Parai Tenggiri

Eksotisme pantai Parai Tenggiri
By Wisatabudayaindonesiaku.blogspot.com

Lokasi pantai Parai Tenggiri : Sinar Baru, Sungai Liat, Kabupaten Bangka, Kepulauan Bangka Belitung ( klik untuk lihat peta ).

Pantai Parai Tenggiri dulunya menjadi pusat kegiatan para nelayan dalam berburu ikan tenggiri, namun kini dijadikan target wisata oleh para pengunjung yang datang dari dalam maupun luar negeri.

Wilayahnya tak lagi dipenuhi oleh nelayan, hanya ada hamparan pasir putih nan indah yang berpadu dengan air laut berwarna hijau tosca. Kontur lahannya relatif landai, sehingga mendukung berbagai kegiatan santai. Ditemani ombak yang bergulung, Anda pun bakal dibuat lupa waktu.

3. Pantai Matras

Susunan bebatuan indah di pantai Matras
By Tripzilla.id

Lokadi pantai Matras : Jalan Pantai Matras, Sinar Baru, Sungai Liat, Sinar Baru, Sungai Liat, Kabupaten Bangka, Bangka Belitung ( klik untuk lihat peta ).

Pantai Matras menyajikan hamparan pasir berbutir halus yang membentang sejauh 3 km di sisi laut. Di atasnya, tumbuh pepohonan kelapa yang daunnya terus melambai-lambai tertiup oleh angin kencang.

Jika ingin bersantai atau refreshing, Anda bisa berleha-leha atau merebahkan tubuh di atas hammock yang dikaitkan di bawah pohon kelapa. Sensasi segar dari angin yang berhembus kencang ketika tubuh sedang bersantai di atas hammock bakal membuat pikiran menjadi rileks. Yuk dicoba !

4. Pantai Tanjung Pesona

Menjelang sunset di pantai Tanjung Pesona
By Archiexfood.blogspot.com

Lokasi pantai Tanjung Pesona : Klik disini.

Sebagai obyek wisata, pantai Tanjung Pesona bisa dikatakan nyaris sempurna. Keindahannya mampu mengusir rasa lelah sekaligus menyegarkan mata yang jenuh setelah menempuh perjalanan jauh.

Pasir putihnya terhampar luas dan bersinggungan dengan laut biru yang jernih. Tak hanya itu, bentang alam pantai di Belitung ini juga dihiasi gugusan batu yang ukurannya bervariasi, sehingga jadi keunikan tersendiri.

5. Pantai Tikus Emas

Pantai Tikus Emas di Bangka Belitung
By YouTube

Lokasi pantai Tikus Emas : Parit Padang, Sungai Liat, Kabupaten Bangka, Kepulauan Bangka Belitung ( klik untuk lihat peta ).

Dari namanya saja, pantai ini sudah mengundang rasa penasaran, lalu bagaimana dengan pesonanya ? Pantai yang berjuluk Tikus Emas ini memiliki pesona yang menakjubkan. Ada batuan granit yang tersebar di segala arah.

Bukan itu saja, disini Anda bisa menemukan bangunan jembatan yang melintang tepat di atas perairan. Jembatan yang menghubungkan antara pesisir pantai Tikus Emas dengan sebuah bukit yang berada di hadapannya tersebut biasanya disusuri oleh wisatawan yang tertarik menyaksikan pemandangan indah dari atas ketinggian. Anda juga mau ?

6. Pantai Tanjung Tinggi

Keindahan pantai Tanjung Tinggi Belitung
By Simphortour.com

Lokasi pantai Tanjung Tinggi : Klik disini.

Pantai Tanjung Tinggi luasnya tak kurang dari 80 hektar dengan dominasi pasir putih di atas bentangnya. Meski begitu, Anda juga bisa menemukan batuan granit yang tersebar di sekitarnya. Ukurannya bermacam-macam, ada yang seukuran rumah hingga lebih besar, yakni mencapai ratusan kubik.

Bentangnya memadukan kedua unsur tersebut dengan hamparan laut nan tenang yang elok di pandang. Kalau begini, rasa lelah dan penat Anda dijamin langsung hilang deh.

7. Pantai Tanjung Kelayang

Bebatuan alami di pantai Tanjung Kelayang
By Borukaro.com

Lokasi pantai Tanjung Kelayang : Klik disini.

Tak seberapa jauh dari pantai Tanjung Tinggi, ada pantai Tanjung Kelayang yang berjarak 31 km dari pusat kota Tanjung Pandan, Belitung. Tak jauh berbeda dengan pantai Tanjung Tinggi, pantai ini juga menawarkan pemandangan batuan granit yang berserakan di bagian barat pantai.

Selain menikmati pantai indah di Belitung ini, Anda juga bisa berkeliling pulau. Disebut Island Hopping, aktivitas ini memungkinkan Anda untuk menjelajahi pulau-pulau yang berada di sekitar pantai, seperti pulau Pasir, pulau Garuda, pulau Lengkuas, dan lain sebagainya.

8. Pantai Bukit Berahu

Sunset di pantai Bukit Berahu Belitung
By Wisatakita.com

Lokasi pantai Bukit Berahu : jl. kmp, Jl. Bugis, Tj. Binga, Sijuk, Kabupaten Belitung, Kepulauan Bangka Belitung 33414 ( klik untuk lihat peta ).

Ada sebanyak 60 hingga 70 anak tangga yang mesti dipijak terlebih dahulu sebelum Anda tiba di kawasan pantai di Bangka Belitung ini. Ialah pantai Bukit Berahu yang letaknya tersembunyi di balik bukit tetapi menawarkan pesona yang memikat. Di ujung pantai, telah berjejer batu granit yang menjadi ciri khas alam pesisir Bangka Belitung.

Setelah menikmati laut, Anda bisa beristirahat di atas bebatuan sambil mencermati langit yang mulai redup sinarnya karena terselimuti awan gelap. Bagaimana, tertarik menyambanginya ?

9. Pantai Panyabong

Mentari sore di pantai Panyabong
By Dudukpalingdepan.com

Lokasi pantai Panyabong : Padang Kandis, Membalong, Kabupaten Belitung, Kepulauan Bangka Belitung 33452 ( klik untuk lihat peta ).

Tak perlu berlama-lama dalam menyusun rencana bepergian ke pantai Panyabong. Anda tak akan menyesal, malah pesonanya bikin Anda sulit move on. Di awal kedatangan, Anda akan disambut oleh suasana pesisir yang tenang dan sepi. Bentang pasirnya berwarna putih dan dikelilingi oleh pepohonan yang berdaun rindang.

Ada pula batuan granit yang nampak menghiasi pemandangan. Bila ke sini, Anda bisa jalan-jalan sambil menghirup aroma laut yang menenangkan tanpa terganggu oleh turis lain.

10. Pantai Pasir Padi

Kesunyian pantai Pasir Padi
By Festivaljalanjalan.com

Lokasi pantai pasir Padi : Jl. Raya Pasir Padi, Air Itam, Bukit Intan, Kota Pangkal Pinang, Kepulauan Bangka Belitung ( klik untuk lihat peta ).

Dekat dengan jantung kota, pantai Pasir Padi bisa jadi tempat yang tepat buat menyaksikan keindahan sunset di tengah keramaian. Hamparan pasirnya luas dan sering dijadikan tempat memacu motor balap. Bila ingin bermain air, Anda bisa melakukannya di tepi laut yang aman, yakni pada kedalaman air yang dangkal.

Nantinya Anda juga bisa melihat terumbu karang yang didominasi oleh warna merah. Cantik deh pemandangannya !

Baca : Wajah 12 pantai di Bengkulu ini luar biasa cantik.

11. Pantai Tongaci

Keindahan alam pantai Tongaci
By Instagram

Lokasi pantai Tongaci : Kampung Pasir, Jl. Laut, Sinar Baru, Sungai Liat, Kabupaten Bangka, Kepulauan Bangka Belitung ( klik untuk lihat peta ).

Pantai ini seringkali menjadi rujukan utama para wisatawan yang menyambangi Bangka Belitung. Keindahannya disebut-sebut sebagai salah satu yang terbaik di Kepulauan Bangka Belitung.

Namun selain terkenal akan keindahan alamnya, pantai ini juga menjadi tempat penyu laut menitipkan telur-telurnya. Anda yang tertarik bisa melihat fenomena tersebut secara langsung, namun tetap harus didampingi oleh petugas jaga. Bagaimana, tertarik untuk melakukannya ?

12. Pantai Rambak

Pesona pasir putih pantai Rambak
By Travelblog.id

Lokasi pantai Rambak : Klik disini.

Pantai yang masih terjaga keasriannya ini dikelola langsung oleh masyarakat sekitar dengan harga tiket masuk yang cukup murah, yakni sekitar Rp. 7 ribu per orang. Disini suasana nampak lengang, bukan hanya karena jarang wisatawan, tetapi juga karena tak banyak bangunan berdiri di sekitarnya.

Belum ada bangunan yang mewakili perhotelan, resort, ataupun restoran mewah. Semuanya masih alami, hanya perkampungan warga serta warung makan sederhana yang bisa Anda singgahi kapan saja.

13. Pantai Tanjung Berikat

Eksotisme pantai Tanjung Berikat
By Pulaubangkabelitung.com

Lokasi pantai Tanjung Berikat : Batu Beriga, Lubuk Besar, Kabupaten Bangka Tengah, Kepulauan Bangka Belitung 33681 ( klik untuk lihat peta ).

Menyaksikan panorama sunrise dari bibir pantai mungkin hal yang biasa bagi Anda, tetapi bagaimana bila hal tersebut dilakukan di atas bangunan yang menjulang tinggi, mercusuar misalnya ?

Pantai Tanjung Berikat merupakan salah satu tempat yang memfasilitasi hal tersebut. Di dalamnya terdapat bentang alam nan indah yang bisa disaksikan dari sudut pandang berbeda. Anda bisa menikmatinya dari bibir pantai, punggung bukit, atau pun puncak mercusuar. Keren bukan ?

14. Pantai Jimbaran Belitung

Jelang sunset di pantai Jimbaran Belitung
By Medcom.id

Kali ini bukan tentang pantai Jimbaran di Bali, melainkan di Kepulauan Bangka Belitung. Pantai ini memiliki garis tepi yang semampai dimana kedua sisinya menampilkan bentang alam yang berbeda, yakni laut yang jernih dan butiran pasir putih yang menggoda.

Biasanya pengunjung datang untuk menikmati lautnya, tetapi bila Anda suka kegiatan yang menguras keringat, maka bermain voli pantai bisa menjadi salah satu alternatif pilihan lainnya.

15. Pantai Serdang

Aktivitas di pantai Serdang Belitung
By Pantaiserdang.blogspot.com

Lokasi pantai Serdang : Klik disini.

Cobalah datang ke sini bila Anda ingin menikmati laut yang tenang di bawah keteduhan pohon pinus yang rindang. Pantai cantik yang satu ini memiliki hamparan pasir putih yang nyaman buat melakukan hal tersebut karena sepanjang sisinya ditumbuhi oleh pohon pinus yang berdaun lebat.

Selain itu, kapal-kapal nelayan juga turut menjadi pemandangan utama dalam pantai di Bangka Belitung yang jaraknya sekitar 75 km dari Bandara Internasional Hanandjoeddin ini. Bila lapar, Anda tinggal melipir ke warung makan terdekat. Menu yang dijual beragam, mulai dari cemilan ringan seperti jagung bakar, tekwan, hingga minuman segar es kelapa muda.

Ayo Berikan Ulasan Anda

Berikan informasi dan penilaian terbaik Anda untuk membantu wisatawan lain yang berkunjung.